MOMSMONEY.ID - Yuk, ketahui apa saja gejala asam lambung naik ke kepala dan cara mengatasinya berikut ini! Asam lambung yang biasanya terdapat di lambung bisa naik ke kerongkongan. Ini terjadi ketika katup antara lambung dan kerongkongan melemah, memudahkan isi lambung termasuk zat asamnya keluar. Dikutip dari
Alodokter, ketika katup ini tidak berfungsi dengan baik, zat asam dapat naik ke kerongkongan.
Akibatnya, berbagai gejala bisa muncul, seperti rasa terbakar di dada yang dikenal sebagai
heartburn, sakit tenggorokan, sering bersendawa, perut yang kembung, serta mual dan muntah. Tahukah ternyata asam lambung naik bisa mempengaruhi rasa sakit yang timbul di area kepala. Apa saja gejala asam lambung naik ke kepala?
Baca Juga: Mau Turun BB dengan Cepat? Coba Ramuan Diet Alami Berikut Ini Meskipun asam lambung bisa dikeluarkan melalui mulut dalam bentuk muntah, asam tersebut tidak bisa naik sampai ke kepala dan menyebabkan masalah kesehatan langsung di kepala. Namun, penyakit asam lambung bisa berkaitan dengan sakit kepala dalam beberapa cara. Salah satunya, ketika asam lambung naik sampai ke pangkal kerongkongan, cairan tersebut bisa menyentuh dan mengiritasi saluran eustachius, yaitu saluran yang menghubungkan tenggorokan dengan telinga bagian tengah. Karena telinga berperan penting dalam menjaga keseimbangan, gangguan di area ini bisa menyebabkan pusing atau nyeri kepala. Selain itu, asam lambung juga bisa naik ke hidung dan sinus, yang sering terjadi saat Anda tidur. Hal ini bisa menyebabkan sinusitis, di mana hidung dan lapisan sinus menjadi meradang.
Baca Juga: Penderita Kolesterol Tidak Boleh Makan Sayuran Ini, Apa Saja? Menurut Jerry W Swanson, M.D. dari
Mayo Clinic, orang dengan masalah pencernaan seperti GERD sering mengalami sakit kepala lebih sering daripada yang lain. Penelitian yang diterbitkan oleh
American Family Physician juga mencatat beberapa gejala asam lambung naik ke kepala, yaitu:
- Kembung
- Rasa terbakar di mulut
- Nyeri di bagian belakang leher
- Sensasi tersedak
- Batuk kronis
- Rasa mengganjal di tenggorokan
Gejala di atas menunjukkan bahwa naiknya asam lambung bisa mempengaruhi lebih dari sekadar perut dan esofagus, tetapi juga termasuk berpotensi menyebabkan masalah pada kepala Anda.
Baca Juga: Bolehkah Konsumsi Kangkung bagi Penderita Asam Lambung? Demikianlah ulasan terkait gejala asam lambung naik ke kepala. Untuk mengatasinya, Anda dapat melakukan beberapa cara berikut:
- Hindari makanan yang dapat memicu asam lambung, seperti makanan pedas, berminyak, dan yang tinggi lemak. Makanan yang lebih lembut dan alkalis seperti sayuran hijau, kacang-kacangan, dan buah-buahan non-asam dianjurkan.
- Daripada tiga kali makan besar, cobalah makan kecil namun sering untuk menghindari tekanan pada katup lambung.
- Tunggu setidaknya tiga jam setelah makan sebelum berbaring atau tidur. Ini membantu mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.
- Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi dari perut bisa membantu mencegah refluks.
- Stres dapat meningkatkan produksi asam di perut. Praktikkan relaksasi dan teknik mengurangi stres seperti meditasi atau yoga.
- Antasida bisa digunakan untuk mengurangi keasaman lambung. Obat lain seperti inhibitor pompa proton atau H2 blocker bisa diresepkan oleh dokter, terutama jika gejala terus berlanjut.
- Jika gejala tidak mereda dengan perubahan gaya hidup atau pengobatan sendiri, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau gastroenterolog.
Itulah gejala asam lambung naik ke kepala dan cara mengatasinya. Semoga informasi ini bermanfaat, ya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Rezki Wening Hayuningtyas