MOMSMONEY.ID - Nilai tukar rupiah berbalik menguat melawan dollar AS. Mengutip Bloomberg, rupiah menguat 22,50 poin atau 0,14% dibandingkan akhir pekan lalu menjadi Rp 16.230 per dollar AS. Mata uang Garuda unggul di tengah otot dollar AS yang mengendur. Menurut Ibrahim Assuaibi, analis pasar forex dan Direktur Laba Forexindo Berjangka, indeks dollar melemah pada hari ini. Di eksternal, indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi (PCE) AS bulan April naik 0,3%, menyamai kenaikan yang belum direvisi pada bulan Maret. Pembacaan inflasi utama yang selaras membuat para pedagang meningkatkan taruhan penurunan suku bunga Federal Reserve pada September.
Rupiah Berbalik Unggul di Rp 16.230 per dollar, Besok Masih Kuat?
MOMSMONEY.ID - Nilai tukar rupiah berbalik menguat melawan dollar AS. Mengutip Bloomberg, rupiah menguat 22,50 poin atau 0,14% dibandingkan akhir pekan lalu menjadi Rp 16.230 per dollar AS. Mata uang Garuda unggul di tengah otot dollar AS yang mengendur. Menurut Ibrahim Assuaibi, analis pasar forex dan Direktur Laba Forexindo Berjangka, indeks dollar melemah pada hari ini. Di eksternal, indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi (PCE) AS bulan April naik 0,3%, menyamai kenaikan yang belum direvisi pada bulan Maret. Pembacaan inflasi utama yang selaras membuat para pedagang meningkatkan taruhan penurunan suku bunga Federal Reserve pada September.