KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Proyeksi ekonomi Indonesia di kuartal III-2020 diprediksi lebih baik menjadi sokongan penguatan nilai tukar rupiah pada perdagangan hari ini (4/11). Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri pun menganggap, hingga rilis data pertumbuhan ekonomi kuartal III-2020 dilakukan, rupiah masih akan terus menguat. Dia pun memprediksi, ekonomi Indonesia pada periode Juli-September 2020 masih kontraksi 3%. "Kami perkirakan ekonomi kuartal III-2020 sekitar -3% atau lebih baik dibandingkan kuartal II-2020 yang berada di -5,32%," kata dia, Selasa (3/11).
Rupiah berpeluang kembali menguat pada hari ini, ini sentimen pendukung
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Proyeksi ekonomi Indonesia di kuartal III-2020 diprediksi lebih baik menjadi sokongan penguatan nilai tukar rupiah pada perdagangan hari ini (4/11). Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri pun menganggap, hingga rilis data pertumbuhan ekonomi kuartal III-2020 dilakukan, rupiah masih akan terus menguat. Dia pun memprediksi, ekonomi Indonesia pada periode Juli-September 2020 masih kontraksi 3%. "Kami perkirakan ekonomi kuartal III-2020 sekitar -3% atau lebih baik dibandingkan kuartal II-2020 yang berada di -5,32%," kata dia, Selasa (3/11).