Rupiah berpeluang menguat lagi esok hari



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah kembali menunjukan kekuatannya pada perdagangan Senin (4/6). Mengutip Bloomberg, rupiah hari ini naik 0,13% di level Rp 13.878 per dollar Amerika Serikat (AS).

Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) mencatat rupiah berada di level Rp 13.872, menguat 0,57% daripada penutupan pekan lalu. "Kenaikan suku bunga memang sangat membantu perdagangan rupiah," ujar Reny Eka Putri, analis pasar uang Bank Mandiri.

Reny mengatakan, kenaikan suku bunga Bank Indonesia (BI) adalah langkah yang cukup besar. Kenaikan suku bunga menjadi salah satu daya tarik untuk para investor asing kembali ke dalam negeri.


Dana asing banyak mengalir ke luar negeri seiring rencana kenaikan suku bunga AS hingga tiga kali tahun ini. Kenaikan suku bunga domestik akan memperlebar selisih antara bunga di dalam negeri dan Fed Fund Rate.

Hari ini, Badan Pusat Statistik mengumumkan angka inflasi Mei yang berada di 0,21% secara month on month (mom), dan 3,23% secara year on year. Inflasi tahun kalender Januari-Mei 2018 berada di 1,3%. Angka inflasi ini lebih rendah jika dibandingkan dengan prediksi beberapa analis sebelumnya. "Rupiah masih ada ruang untuk terus menguat." kata Reny.

Renny memperkirakan rupiah masih akan menguat dengan support Rp 13.840 per dollar AS dan resistance Rp 13.898 per dollar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati