KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah potensial lanjut menguat pada perdagangan Jumat (25/8). Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengatakan, pasar akan mencermati dua data ekonomi dari AS. "Rupiah pada Jumat diperkirakan melanjutkan penguatan sejalan dengan proyeksi kenaikan jobless claims serta penurunan data durable goods orders," kata Josua saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (24/8). Sebelumnya, data PMI AS, baik manufaktur ataupun jasa tercatat mengalami penurunan. Data tersebut mendorong ekspektasi yang lebih tinggi terhadap The Fed untuk mempertahankan suku bunga pada pertemuan bulan September 2023. Hal ini membuat dolar AS dan yield treasury AS cenderung turun.
Rupiah Berpeluang Menguat pada Jumat (25/8), Cermati Sentimen Pendorongnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah potensial lanjut menguat pada perdagangan Jumat (25/8). Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengatakan, pasar akan mencermati dua data ekonomi dari AS. "Rupiah pada Jumat diperkirakan melanjutkan penguatan sejalan dengan proyeksi kenaikan jobless claims serta penurunan data durable goods orders," kata Josua saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (24/8). Sebelumnya, data PMI AS, baik manufaktur ataupun jasa tercatat mengalami penurunan. Data tersebut mendorong ekspektasi yang lebih tinggi terhadap The Fed untuk mempertahankan suku bunga pada pertemuan bulan September 2023. Hal ini membuat dolar AS dan yield treasury AS cenderung turun.