KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kurs rupiah kembali tembus level Rp 14.000 per dollar AS, setelah beberapa waktu terakhir sukses bertahan di bawah level psikologis tersebut. Tak tanggung-tanggung, pelemahan rupiah kali ini juga jadi salah satu yang terdalam di antara mata uang regional lainnya. Berdasarkan data Bloomberg pukul 11.43 WIB, rupiah bergerak koreksi 0,17% di level Rp 14.009 per dollar AS. Adapun level terendah yang disentuh hari ini yakni Rp 14.023 per dollar AS. Sedangkan berdasarkan data kurs tengah Bank Indonesia (BI) atau JISDOR, kurs rupiah terdepresiasi lebih dalam ke level Rp 14.011 per dollar AS. Analis Maxco Futures Berjangka Suluh Adil Wicaksono mengatakan, rupiah sudah mulai tertekan sejak Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk memangkas suku bunga acuannya ddalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) pekan lalu. Ditambah lagi, tekanan penguatan dollar AS terus berlanjut dalam dua hari terakhir.
Rupiah berpotensi ke Rp 14.050 per dollar AS pada sesi perdagangan kedua
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kurs rupiah kembali tembus level Rp 14.000 per dollar AS, setelah beberapa waktu terakhir sukses bertahan di bawah level psikologis tersebut. Tak tanggung-tanggung, pelemahan rupiah kali ini juga jadi salah satu yang terdalam di antara mata uang regional lainnya. Berdasarkan data Bloomberg pukul 11.43 WIB, rupiah bergerak koreksi 0,17% di level Rp 14.009 per dollar AS. Adapun level terendah yang disentuh hari ini yakni Rp 14.023 per dollar AS. Sedangkan berdasarkan data kurs tengah Bank Indonesia (BI) atau JISDOR, kurs rupiah terdepresiasi lebih dalam ke level Rp 14.011 per dollar AS. Analis Maxco Futures Berjangka Suluh Adil Wicaksono mengatakan, rupiah sudah mulai tertekan sejak Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk memangkas suku bunga acuannya ddalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) pekan lalu. Ditambah lagi, tekanan penguatan dollar AS terus berlanjut dalam dua hari terakhir.