KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah ditutup melemah pada Jumat (26/7). Rupiah spot ditutup melemah 0,31% ke Rp 16.301 per dolar Amerika Serikat (AS) dan rupiah JISDOR melemah 0,15% ke Rp 16.294 per dolar AS. Pengamat Komoditas dan Mata Uang, Lukman Leong mengatakan bahwa pelemahan rupiah terjadi setelah Produk Domestik (PDB) AS lebih kuat dari perkiraan. AS mengumumkan PDB kuartal II-2024 tumbuh 2,8% atau di atas ekspektasi pasar di 2%. Untuk besok, pelemahan rupiah diperkirakan masih berlanjut, kendati data inflasi PCE AS yang lebih kurang sesuai dengan ekspektasi. Dari domestik investor juga mengantisipasi data inflasi Indonesia pada hari Kamis.
Rupiah Berpotensi Lanjut Melemah Pada Perdagangan Senin (29/7)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah ditutup melemah pada Jumat (26/7). Rupiah spot ditutup melemah 0,31% ke Rp 16.301 per dolar Amerika Serikat (AS) dan rupiah JISDOR melemah 0,15% ke Rp 16.294 per dolar AS. Pengamat Komoditas dan Mata Uang, Lukman Leong mengatakan bahwa pelemahan rupiah terjadi setelah Produk Domestik (PDB) AS lebih kuat dari perkiraan. AS mengumumkan PDB kuartal II-2024 tumbuh 2,8% atau di atas ekspektasi pasar di 2%. Untuk besok, pelemahan rupiah diperkirakan masih berlanjut, kendati data inflasi PCE AS yang lebih kurang sesuai dengan ekspektasi. Dari domestik investor juga mengantisipasi data inflasi Indonesia pada hari Kamis.