KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rilis data dari dalam negeri yang positif akan bantu rupiah kembali melanjutkan tren penguatan pada perdagangan Selasa (17/11). Ekonom Samuel Sekuritas Ahmad Mikail mengatakan, sentimen positif bagi rupiah pada perdagangan besok akan datang dari rilis data neraca perdagangan Indonesia. Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan, surplus neraca perdagangan Indonesia bulan Oktober 2020 capai US$ 3,61 miliar. “Angka tersebut jauh lebih tinggi dibanding bulan September yang hanya sebesar US$ 2,39 miliar, ini tak terlepas dari menguatnya harga komoditas batubara dan CPO masih naik tinggi di bulan Oktober. Data positif ini akan mendorong penguatan rupiah lebih lanjut pada perdagangan esok,” kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (16/11).
Rupiah berpotensi melanjutkan tren positif pada perdagangan Selasa (17/11)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rilis data dari dalam negeri yang positif akan bantu rupiah kembali melanjutkan tren penguatan pada perdagangan Selasa (17/11). Ekonom Samuel Sekuritas Ahmad Mikail mengatakan, sentimen positif bagi rupiah pada perdagangan besok akan datang dari rilis data neraca perdagangan Indonesia. Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan, surplus neraca perdagangan Indonesia bulan Oktober 2020 capai US$ 3,61 miliar. “Angka tersebut jauh lebih tinggi dibanding bulan September yang hanya sebesar US$ 2,39 miliar, ini tak terlepas dari menguatnya harga komoditas batubara dan CPO masih naik tinggi di bulan Oktober. Data positif ini akan mendorong penguatan rupiah lebih lanjut pada perdagangan esok,” kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (16/11).