KONTAN.CO.ID - Pelaku pasar masih mengantisipasi hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI). Pada penutupan perdagangan Selasa (22/8), nilai tukar rupiah di pasar spot menguat sekitar 0,05% menjadi Rp 13.344 per dollar AS. Sedang kurs tengah rupiah di Bank Indonesia terapresiasi 0,12% ke Rp 13.338 per dollar AS. "Sejak kemarin Senin (21/8), ekspektasi pasar terhadap BI 7-day reverse repo rate semakin tinggi," ujar Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri, kemarin. Bank sentral Indonesia akhirnya memutuskan suku bunga acuan turun ke level 4,50%. Di saat yang sama, dari AS tidak banyak data ekonomi yang dapat memperkuat kurs the greenback. Jadi tak heran bila rupiah menguat. Research & Analyst Valbury Asia Lukman Leong melihat, rupiah menguat karena pasar mengantisipasi volatilitas hingga seminggu ke depan setelah rapat direksi BI. Tapi, investor perlu waspada, lantaran dollar AS dalam tren menguat.
Rupiah berpotensi menguat pasca RDG BI
KONTAN.CO.ID - Pelaku pasar masih mengantisipasi hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI). Pada penutupan perdagangan Selasa (22/8), nilai tukar rupiah di pasar spot menguat sekitar 0,05% menjadi Rp 13.344 per dollar AS. Sedang kurs tengah rupiah di Bank Indonesia terapresiasi 0,12% ke Rp 13.338 per dollar AS. "Sejak kemarin Senin (21/8), ekspektasi pasar terhadap BI 7-day reverse repo rate semakin tinggi," ujar Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri, kemarin. Bank sentral Indonesia akhirnya memutuskan suku bunga acuan turun ke level 4,50%. Di saat yang sama, dari AS tidak banyak data ekonomi yang dapat memperkuat kurs the greenback. Jadi tak heran bila rupiah menguat. Research & Analyst Valbury Asia Lukman Leong melihat, rupiah menguat karena pasar mengantisipasi volatilitas hingga seminggu ke depan setelah rapat direksi BI. Tapi, investor perlu waspada, lantaran dollar AS dalam tren menguat.