KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah di kurs tengah Bank Indonesia (BI) menguat pada Senin (1/2). Pukul 10.02 WIB, rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI ada di Rp 14.042 per dolar AS, menguat 0,28% dari akhir pekan lalu yang ada di Rp 14.082 per dolar AS. Sementara itu, rupiah di pasar spot justru melemah setelah sempat dibuka menguat di awal perdagangan. Pukul 10.05 WIB, rupiah spot ada di Rp 14.038 per dolar AS, melemah 0,06% dari akhir pekan lalu yang ada di Rp 14.030 per dolar AS. Di Asia, rupiah melemah bersama beberapa mata uang lainnya. Yuan China memimpin pelemahan mata uang Asia terhadap dolar AS dengan pelemahan 0,48%, disusul rupiah yang melemah 0,06%, dolar Singapura melemah 0,03%, dolar Taiwan melemah 0,3% dan yen Jepang melemah 0,01% terhadap dolar AS.
Rupiah di kurs tengah BI menguat ke Rp 14.042 per dolar AS pada Senin (1/2)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah di kurs tengah Bank Indonesia (BI) menguat pada Senin (1/2). Pukul 10.02 WIB, rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI ada di Rp 14.042 per dolar AS, menguat 0,28% dari akhir pekan lalu yang ada di Rp 14.082 per dolar AS. Sementara itu, rupiah di pasar spot justru melemah setelah sempat dibuka menguat di awal perdagangan. Pukul 10.05 WIB, rupiah spot ada di Rp 14.038 per dolar AS, melemah 0,06% dari akhir pekan lalu yang ada di Rp 14.030 per dolar AS. Di Asia, rupiah melemah bersama beberapa mata uang lainnya. Yuan China memimpin pelemahan mata uang Asia terhadap dolar AS dengan pelemahan 0,48%, disusul rupiah yang melemah 0,06%, dolar Singapura melemah 0,03%, dolar Taiwan melemah 0,3% dan yen Jepang melemah 0,01% terhadap dolar AS.