Rupiah di pasar spot bergerak sideways



JAKARTA. Rupiah di pasar spot hari ini (16/10) bergerak sideways. Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 11.10 WIB, nilai tukar mata uang rupiah berada di level 12.225 atau menguat tipis dari posisi penutupan kemarin di level 12.227.

Sementara itu, nilai tukar rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) menguat ke posisi 12.207 per dollar AS. Kemarin, posisi rupiah berdasarkan kurs JISDOR berada di level 12.229.

Zulfirman Basir, Senior Research and Analyst PT Monex Investindo Futures, bilang, penguatan dollar AS masih membebani rupiah. "Dollar AS menguat setelah kemarin sentimen bisnis Jerman dan produksi industri Zona Euro menegaskan ancaman resesi di kawasan ini," kata Zulfirman.


German ZEW Economic Sentiment bulan September di angka -3,6, lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya 6,9. Meski demikian, data pelambatan inflasi Tiongkok menimbulkan harapan adanya pelonggaran moneter dari Bank Sentral China demi menjaga momentum pertumbuhan ekonomi terbesar kedua di dunia tersebut.

"Ini dapat memberikan sentimen positif bagi rupiah, mengingat China merupakan mitra dagang utama Indonesia," kata Zulfirman.

Zulfirman memprediksikan rupiah bergerak di antara Rp 12.170-Rp 12.250 per dollar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie