KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan rupiah di pasar spot masih betah di level Rp 13.900 per dolar Amerika Serikat. Ini membuat mata uang Garuda melemah 0,20% dibanding penutupan hari sebelumnya yang berada di Rp 13.872 per dolar AS. Dengan ada di posisi ini, secara year to date (ytd), posisi rupiah juga sudah melemah 0,25%. Mengingat di akhir 2018 lalu, mata uang Garuda berada di level Rp 13.886 per dolar AS. Mengutip Bloomberg, Selasa (25/2), posisi rupiah ini juga membuatnya menjadi mata uang dengan pelemahan terbesar di kawasan. Diikuti yen Jepang yang turun 0,09%.
Rupiah di pasar spot masih betah di level Rp 13.900 per dolar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan rupiah di pasar spot masih betah di level Rp 13.900 per dolar Amerika Serikat. Ini membuat mata uang Garuda melemah 0,20% dibanding penutupan hari sebelumnya yang berada di Rp 13.872 per dolar AS. Dengan ada di posisi ini, secara year to date (ytd), posisi rupiah juga sudah melemah 0,25%. Mengingat di akhir 2018 lalu, mata uang Garuda berada di level Rp 13.886 per dolar AS. Mengutip Bloomberg, Selasa (25/2), posisi rupiah ini juga membuatnya menjadi mata uang dengan pelemahan terbesar di kawasan. Diikuti yen Jepang yang turun 0,09%.