KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Data manufaktur Amerika Serikat rilis kurang baik jadi sentimen yang mendorong penguatan rupiah. Selasa (3/12) rupiah di pasar spot tercatat menguat 0,07% ke level Rp 14.115 per dolar AS. Sementara di kurs tengah Bank Indonesia (BI) rupiah melemah 0,05% ke level Rp 14.130 per dolar AS. Analis PT Monex Investindo Future Faisyal menyebut, penguatan rupiah hari ini disokong oleh rilis data manufaktur Amerika Serikat yang hasilnya tidak sebaik hasil konsensus. ISM Manufacturing PMI AS diketahui rilis di level 48,1 lebih rendah dari rilis data sebelumnya yang berada di level 48,3 maupun hasil konsensus yang berada di prediksi 49,2.
Rupiah di pasar spot menguat hari ini, berikut penopangnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Data manufaktur Amerika Serikat rilis kurang baik jadi sentimen yang mendorong penguatan rupiah. Selasa (3/12) rupiah di pasar spot tercatat menguat 0,07% ke level Rp 14.115 per dolar AS. Sementara di kurs tengah Bank Indonesia (BI) rupiah melemah 0,05% ke level Rp 14.130 per dolar AS. Analis PT Monex Investindo Future Faisyal menyebut, penguatan rupiah hari ini disokong oleh rilis data manufaktur Amerika Serikat yang hasilnya tidak sebaik hasil konsensus. ISM Manufacturing PMI AS diketahui rilis di level 48,1 lebih rendah dari rilis data sebelumnya yang berada di level 48,3 maupun hasil konsensus yang berada di prediksi 49,2.