KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah diperkirakan masih akan bergerak melemah terbatas terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Rabu (8/6). Pelaku pasar masih mengkhawatirkan data inflasi AS yang akan dirilis akhir pekan ini. Pada perdagangan Selasa (7/6), kurs rupiah spot melemah 0,06% ke Rp 14.454 per dolar AS. Sementara di kurs referensi Jisdor Bank Indonesia, rupiah melemah 0,01% ke Rp 14.464 per dolar AS. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, pelemahan rupiah terhadap dolar masih akan berlanjut pada perdagangan Rabu (8/6). Sentimen penggerak rupiah masih berasal dari inflasi.
Rupiah Diperkirakan Masih Bergerak Melemah Pada Rabu (8/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah diperkirakan masih akan bergerak melemah terbatas terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Rabu (8/6). Pelaku pasar masih mengkhawatirkan data inflasi AS yang akan dirilis akhir pekan ini. Pada perdagangan Selasa (7/6), kurs rupiah spot melemah 0,06% ke Rp 14.454 per dolar AS. Sementara di kurs referensi Jisdor Bank Indonesia, rupiah melemah 0,01% ke Rp 14.464 per dolar AS. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, pelemahan rupiah terhadap dolar masih akan berlanjut pada perdagangan Rabu (8/6). Sentimen penggerak rupiah masih berasal dari inflasi.