JAKARTA. Rupiah kembali melemah hari ini, Jumat (19/5) terimbas ketidakstabilan politik di kawasan Amerika dan Brasil. Rupiah telah melewati Rp 13.400 per dollar AS, level terlemah dalam empat bulan terakhir. Di pasar antarbank, Jakarta Interbank Spot Dollar Rate pagi ini menyentuh Rp 13.410 per dollar AS. Kemarin, rupiah masih diperdagangkan di Rp 13.343 per dollar AS. Pelemah rupiah di pasar spot sempat ke Rp 13.420 per dollar AS. Ini merupakan level terlemah rupiah sejak 5 Januari. Tapi, pelemahan berkurang ke Rp 13.397 per dollar AS pukul 10:48 WIB.
Rupiah ke 13.400 per dollar AS, terlemah 4 bulan
JAKARTA. Rupiah kembali melemah hari ini, Jumat (19/5) terimbas ketidakstabilan politik di kawasan Amerika dan Brasil. Rupiah telah melewati Rp 13.400 per dollar AS, level terlemah dalam empat bulan terakhir. Di pasar antarbank, Jakarta Interbank Spot Dollar Rate pagi ini menyentuh Rp 13.410 per dollar AS. Kemarin, rupiah masih diperdagangkan di Rp 13.343 per dollar AS. Pelemah rupiah di pasar spot sempat ke Rp 13.420 per dollar AS. Ini merupakan level terlemah rupiah sejak 5 Januari. Tapi, pelemahan berkurang ke Rp 13.397 per dollar AS pukul 10:48 WIB.