KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah bergerak tipis terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di perdagangan Kamis (9/2). Kurs rupiah spot melemah tipis 0,01% ke Rp 15.097 per dolar AS pada perdagangan kemarin. Sedangkan kurs rupiah Jisdor menguat 0,01% ke Rp 15.120 per dolar AS. Senior Economist KB Valbury Sekuritas Fikri C. Permana mengatakan, pergerakan rupiah hari ini akan tertahan dan melemah tipis karena klaim tunjangan pengangguran AS diprediksi akan membaik. Meskipun begitu, tekanan terhadap rupiah tak akan terlalu tajam. Sebab, ada rilis data consumer price index (CPI) Jerman yang datanya lebih baik dari perkiraan.
Rupiah Masih Diramal Bergerak di Atas Rp 15.000 per Dolar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah bergerak tipis terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di perdagangan Kamis (9/2). Kurs rupiah spot melemah tipis 0,01% ke Rp 15.097 per dolar AS pada perdagangan kemarin. Sedangkan kurs rupiah Jisdor menguat 0,01% ke Rp 15.120 per dolar AS. Senior Economist KB Valbury Sekuritas Fikri C. Permana mengatakan, pergerakan rupiah hari ini akan tertahan dan melemah tipis karena klaim tunjangan pengangguran AS diprediksi akan membaik. Meskipun begitu, tekanan terhadap rupiah tak akan terlalu tajam. Sebab, ada rilis data consumer price index (CPI) Jerman yang datanya lebih baik dari perkiraan.