Rupiah masih menguat Rp 14.202 per dolar AS (pukul 11.06 WIB)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah di hadapan dolar Amerika Serikat (AS) menguat jelang penutupan sesi I, Jumat (9/8). Mengutip Bloomberg pukul 11.06 WIB, rupiah pasar spot pada level Rp 14.202 per dolar AS atau menguat tipis 0,08%.

Baca Juga: Kurs yuan terhadap rupiah ke 2.014,13 (pukul 11.01 WIB)

Senada, nilai tukar rupiah pada kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) kembali menguat untuk hari ketiga berturut-turut hari ini. Mengutip Bloomberg, pukul 10.00 WIB, rupiah ke Rp 14.195 per dolar AS.

Pada Kamis (8/8), rupiah pada level 14.231 per dolar AS. Artinya, posisi rupiah akhir pekan ini naik 0,25%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto