Rupiah masih punya peluang menguat hari ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di pertengahan perdagangan, Senin (6/11) menurut Bloomberg pukul 12.34 WIB, kurs rupiah melemah 0,20% jadi di Rp 13.525 per dollar Amerika Serikat (AS). Angka ini menguat ketimbang pembukaan pada Rp 13.535 per dollar AS.

Ahmad Mikail Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia mengatakan, rupiah akan menguat terhadap dollar AS pada perdagangan hari ini. Prediksi yang positif tersebut seiring dengan tingginya ekspektasi pertumbuhan ekonomi di triwulan ketiga.

"Pertumbuhan ekonomi diperkirakan akan lebih tinggi di triwulan ketiga 2017 dibandingkan dengan triwulan sebelumnya," kata Ahmad dalam riset, Senin (6/11). Hal ini bisa menjadi katalis positif untuk mendorong investor asing masuk kembali ke pasar modal Indonesia dan memperkuat rupiah.


Selain itu, menurut Ahmad suramnya kenaikan tingkat suku bunga Fed Fund Rate sebanyak tiga kali di 2018 dapat mendorong pelemahan dollar lebih lanjut.

Dengan prediksi rupiah yang akan menguat, Ahmad memprediksi yield obligasi tenor 10 tahun juga akan kembali menguat. Inflasi yang melandai di Oktober 2017 serta rupiah yang cenderung terapreasiasi dalam seminggu lalu berpeluang menurunkan yield obligasi acuan 10 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati