KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang pekan ini, nilai tukar rupiah terus menguat dan menjauhi level Rp 15.000 per dollar Amerika Serikat (AS). Ekonom memproyeksi daya tahan rupiah ini akan sanggup berlanjut hingga pengujung tahun. Namun, itu tak serta merta berarti kurs rupiah aman dari bayang-bayang pelemahan di tahun depan. Ekonom Samuel Sekuritas Ahmad Mikail menilai, tantangan bagi kurs rupiah masih cukup banyak di tahun 2019. Lantas, menurutnya, keputusan pemerintah mematok asumsi rupiah di level Rp 15.000 per dollar AS dalam APBN 2019 sudah cukup tepat. "Pertama, suku bunga AS di tahun depan masih akan naik tiga kali lagi sampai Juni 2019. Rupiah masih akan mengalami tekanan karena ini," ujar Mikail, Kamis (8/11).
Rupiah masih tertekan tahun depan, Ekonom: Asumsi APBN 2019 sudah tepat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang pekan ini, nilai tukar rupiah terus menguat dan menjauhi level Rp 15.000 per dollar Amerika Serikat (AS). Ekonom memproyeksi daya tahan rupiah ini akan sanggup berlanjut hingga pengujung tahun. Namun, itu tak serta merta berarti kurs rupiah aman dari bayang-bayang pelemahan di tahun depan. Ekonom Samuel Sekuritas Ahmad Mikail menilai, tantangan bagi kurs rupiah masih cukup banyak di tahun 2019. Lantas, menurutnya, keputusan pemerintah mematok asumsi rupiah di level Rp 15.000 per dollar AS dalam APBN 2019 sudah cukup tepat. "Pertama, suku bunga AS di tahun depan masih akan naik tiga kali lagi sampai Juni 2019. Rupiah masih akan mengalami tekanan karena ini," ujar Mikail, Kamis (8/11).