JAKARTA. Rupiah merosot dan kembali menembus level 13.000 per dollar Amerika Serikat. Di awal pekan ini, kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) yang dirilis Bank Indonesia (BI) menunjukkan, rupiah berada di level 13.021 per dollar AS. Itu berarti pada Senin (4/5) ini, nilai tukar rupiah turun 0,64% atau 84 basis poin dibandingkan Kamis (30/4). Pada akhir bulan lalu, kurs rupiah berada di level 12.937 per dollar AS. Sementara di pasar spot, data Bloomberg menunjukkan rupiah berada di level 13.023 per dollar AS pada Senin ini. Itu menunjukkan kurs rupiah melemah 0,57% jika dibandingkan dengan Jumat (1/5) yang di kisaran 12.948 per dollar AS.
Rupiah melemah dan menembus level 13.000 per dolar
JAKARTA. Rupiah merosot dan kembali menembus level 13.000 per dollar Amerika Serikat. Di awal pekan ini, kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) yang dirilis Bank Indonesia (BI) menunjukkan, rupiah berada di level 13.021 per dollar AS. Itu berarti pada Senin (4/5) ini, nilai tukar rupiah turun 0,64% atau 84 basis poin dibandingkan Kamis (30/4). Pada akhir bulan lalu, kurs rupiah berada di level 12.937 per dollar AS. Sementara di pasar spot, data Bloomberg menunjukkan rupiah berada di level 13.023 per dollar AS pada Senin ini. Itu menunjukkan kurs rupiah melemah 0,57% jika dibandingkan dengan Jumat (1/5) yang di kisaran 12.948 per dollar AS.