MOMSMONEY.ID - Mata uang rupiah masih melemah tipis terhadap dollar AS hingga sore ini. Mengutip Bloomberg, Rabu (12/6), kurs rupiah di pasar spot ditutup melemah 3,50 poin atau 0,02% dibandingkan kemarin menjadi Rp 16.294,5 per dollar AS. Menurut Ibrahim Assuaibi, analis pasar forex dan Direktur Laba Forexindo Berjangka, di eksternal, indeks dollar stabil di dekat level tertinggi satu bulan, setelah rebound dalam beberapa sesi terakhir. Pelaku pasar mengantisipasi isyarat dari hasil pertemuan pejabat Federal Reserved (FOMC Meeting) yang berakhir Rabu waktu setempat. Diperkirakan, bank sentral AS tidak akan mengubah suku bunganya. "Namun, setiap sinyal mengenai keputusan suku bunga di masa depan akan diawasi dengan ketat, terutama di tengah maraknya spekulasi mengenai potensi penurunan suku bunga pada bulan September," kata Ibrahim.
Rupiah Melemah Tipis di Rp 16.294 per dollar, Pasar Tunggu Sinyal dari Rapat Fed
MOMSMONEY.ID - Mata uang rupiah masih melemah tipis terhadap dollar AS hingga sore ini. Mengutip Bloomberg, Rabu (12/6), kurs rupiah di pasar spot ditutup melemah 3,50 poin atau 0,02% dibandingkan kemarin menjadi Rp 16.294,5 per dollar AS. Menurut Ibrahim Assuaibi, analis pasar forex dan Direktur Laba Forexindo Berjangka, di eksternal, indeks dollar stabil di dekat level tertinggi satu bulan, setelah rebound dalam beberapa sesi terakhir. Pelaku pasar mengantisipasi isyarat dari hasil pertemuan pejabat Federal Reserved (FOMC Meeting) yang berakhir Rabu waktu setempat. Diperkirakan, bank sentral AS tidak akan mengubah suku bunganya. "Namun, setiap sinyal mengenai keputusan suku bunga di masa depan akan diawasi dengan ketat, terutama di tengah maraknya spekulasi mengenai potensi penurunan suku bunga pada bulan September," kata Ibrahim.