KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melemah pada Jumat (12/7) pagi. Pukul 8.12 WIB, rupiah spot berada di Rp 14.082 per dollar Amerika Serikat (AS). Rupiah melemah 0,11% jika dibandingkan dengan posisi penutupan perdagangan kemarin pada Rp 14.067 per dollar AS. Dalam sepekan, rupiah hanya bergerak tipis dari posisi Rp 14.083 per dollar AS pada akhir pekan lalu. Tapi, rupiah cenderung menguat 0,31% jika dibandingkan dengan akhir Juni. Di Asia, nilai tukar dollar AS bergerak mixed menjelang akhir pekan ini. Sejumlah mata uang bergerak melemah bersama dengan rupiah. Pelemahan terbesar tampak pada won yang melemah 0,32%.
Rupiah melemah tipis ke Rp 14.082 per dollar AS pada Jumat pagi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melemah pada Jumat (12/7) pagi. Pukul 8.12 WIB, rupiah spot berada di Rp 14.082 per dollar Amerika Serikat (AS). Rupiah melemah 0,11% jika dibandingkan dengan posisi penutupan perdagangan kemarin pada Rp 14.067 per dollar AS. Dalam sepekan, rupiah hanya bergerak tipis dari posisi Rp 14.083 per dollar AS pada akhir pekan lalu. Tapi, rupiah cenderung menguat 0,31% jika dibandingkan dengan akhir Juni. Di Asia, nilai tukar dollar AS bergerak mixed menjelang akhir pekan ini. Sejumlah mata uang bergerak melemah bersama dengan rupiah. Pelemahan terbesar tampak pada won yang melemah 0,32%.