KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) terapresiasi dalam sepekan terakhir. Mengutip Bloomberg, rupiah menguat 0,81% sepanjang pekan ini. Hingga Jumat (3/11), rupiah berada di level Rp 13.498 per dollar AS. Kurs tengah rupiah di Bank Indonesia (BI) juga menguat 0,95% selama pekan ini. Pada Jumat (3/11), kurs rupiah terhadap dollar AS di BI tercatat berada di level Rp 13.500. Research & Analyst Valbury Asia Lukman Leong mengatakan, keputusan bank sentral AS Federal Reserve yang mempertahankan tingkat suku bunga di kisaran 1% hingga 1,25% membuat sebagian besar mata uang global keluar dari tekanan, termasuk rupiah.
Rupiah menguat dari titik terendah sepekan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) terapresiasi dalam sepekan terakhir. Mengutip Bloomberg, rupiah menguat 0,81% sepanjang pekan ini. Hingga Jumat (3/11), rupiah berada di level Rp 13.498 per dollar AS. Kurs tengah rupiah di Bank Indonesia (BI) juga menguat 0,95% selama pekan ini. Pada Jumat (3/11), kurs rupiah terhadap dollar AS di BI tercatat berada di level Rp 13.500. Research & Analyst Valbury Asia Lukman Leong mengatakan, keputusan bank sentral AS Federal Reserve yang mempertahankan tingkat suku bunga di kisaran 1% hingga 1,25% membuat sebagian besar mata uang global keluar dari tekanan, termasuk rupiah.