JAKARTA. Nada negatif yang diterima pasar atas pelantikan Presiden AS ke – 45 Donald Trump akhir pekan lalu, jadi faktor dominan yang berhasil mengangkat posisi rupiah. Di pasar spot, Senin (23/1) nilai tukar rupiah menguat 0,34% ke level Rp 13.369 per dollar AS dibanding hari sebelumnya. Sementara di kurs tengah Bank Indonesia valuasi rupiah berhasil terangkat 0,07% di level Rp 13.372 per dollar AS. Sri Wahyudi, Research and Analyst PT Garuda Berjangka menjelaskan pelantikan Trump sendiri menimbulkan ketidakpastian. Dengan adanya aksi demonstrasi menunjukkan adanya penolakan terhadap Trump yang wajar saja turut melemahkan indeks USD. Hingga pukul 16.25 WIB posisi indeks USD tergerus 0,33% ke level 100,41 dibanding hari sebelumnya.
Rupiah menguat ke Rp 13.369 awal pekan
JAKARTA. Nada negatif yang diterima pasar atas pelantikan Presiden AS ke – 45 Donald Trump akhir pekan lalu, jadi faktor dominan yang berhasil mengangkat posisi rupiah. Di pasar spot, Senin (23/1) nilai tukar rupiah menguat 0,34% ke level Rp 13.369 per dollar AS dibanding hari sebelumnya. Sementara di kurs tengah Bank Indonesia valuasi rupiah berhasil terangkat 0,07% di level Rp 13.372 per dollar AS. Sri Wahyudi, Research and Analyst PT Garuda Berjangka menjelaskan pelantikan Trump sendiri menimbulkan ketidakpastian. Dengan adanya aksi demonstrasi menunjukkan adanya penolakan terhadap Trump yang wajar saja turut melemahkan indeks USD. Hingga pukul 16.25 WIB posisi indeks USD tergerus 0,33% ke level 100,41 dibanding hari sebelumnya.