KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguat pada Selasa (25/5) siang. Pukul 12.40 WIB, kurs rupiah spot berada di Rp 14.333 per dolar Amerika Serikat (AS). Kurs rupiah menguat 0,15% jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan kemarin pada Rp 14.355 per dolar AS. Bank Indonesia (BI) akan mengumumkan kebijakan bulanan setelah rapat dewan gubernur dua hari yang berakhir hari ini. Sebanyak 29 ekonom yang disurvei Bloomberg memperkirakan bahwa BI akan menahan suku bunga di level 3,5% pada hari ini. "BI selama ini menopang rupiah dan ini diperkirakan masih menjadi upaya hari ini," kata Alvin Tan, head of Asia FX strategy RBC Capital Markets dalam catatan.
Dia menambahkan bahwa angka neraca dagang dan PMI mengindikasikan pemulihan ekonomi yang semakin kuat. Tapi, lonjakan kasus corona masih menjadi ancaman utama. Baca Juga: IHSG menguat 1,13% di akhir sesi I, Selasa (25/5), net buy asing capai Rp 427 miliar Penguatan kurs rupiah ini beriringan dengan mata uang Asia setelah pejabat Federal Reserve AS menepis kekhawatiran inflasi tinggi. Hal ini memicu minat risiko para investor.