KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Selasa (4/6). Mengutip Bloomberg, rupiah di pasar spot ditutup naik 0,06% ke posisi Rp 16.220 per dolar AS. Sedangkan di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), kurs rupiah juga naik 0,03% ke level Rp 16.220 per dolar AS. Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, penguatan tipis rupiah terjadi akibat adanya harapan penurunan suku bunga tumbuh karena data AS yang lemah dan dolar merosot. Para pelaku pasar memperkirakan peluang sebesar 52,1% untuk penurunan suku bunga sebesar 25 basis poin pada bulan September, naik peluang sebenarnya sebesar 47%.
Rupiah Menguat ke Rp 16.220, Simak Proyeksi Untuk Selasa (5/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan Selasa (4/6). Mengutip Bloomberg, rupiah di pasar spot ditutup naik 0,06% ke posisi Rp 16.220 per dolar AS. Sedangkan di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), kurs rupiah juga naik 0,03% ke level Rp 16.220 per dolar AS. Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, penguatan tipis rupiah terjadi akibat adanya harapan penurunan suku bunga tumbuh karena data AS yang lemah dan dolar merosot. Para pelaku pasar memperkirakan peluang sebesar 52,1% untuk penurunan suku bunga sebesar 25 basis poin pada bulan September, naik peluang sebenarnya sebesar 47%.