KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS untuk perdagangan akhir pekan ini (4/10) diprediksi bakal melanjutkan penguatan, meskipun masih konsolidasi. Adapun sentimen utama penyokong penguatan berasal dari sentimen teknikal dan data ekonomi global. Berdasarkan Bloomberg pada perdagangan Kamis (3/10) rupiah menguat 0,17% ke level Rp 14.172 per dolar AS. Sedangkan berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia, rupiah menguat 0,09% ke Rp 14.193 per dolar AS. Ekonom Bank BCA David Sumual mengungkapkan, penguatan rupiah yang terjadi pada perdagangan hari ini (3/10) karena dampak pelemahan dolar AS terhadap beberapa mata uang regional yang beragam.
Rupiah menguat tipis, begini prediksi pergerakannya untuk besok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS untuk perdagangan akhir pekan ini (4/10) diprediksi bakal melanjutkan penguatan, meskipun masih konsolidasi. Adapun sentimen utama penyokong penguatan berasal dari sentimen teknikal dan data ekonomi global. Berdasarkan Bloomberg pada perdagangan Kamis (3/10) rupiah menguat 0,17% ke level Rp 14.172 per dolar AS. Sedangkan berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia, rupiah menguat 0,09% ke Rp 14.193 per dolar AS. Ekonom Bank BCA David Sumual mengungkapkan, penguatan rupiah yang terjadi pada perdagangan hari ini (3/10) karena dampak pelemahan dolar AS terhadap beberapa mata uang regional yang beragam.