Rupiah menjelang penutupan terus menguat 0,46% di level Rp 14.163 per dolar AS



KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Nilai tukar rupiah masih menguat. Data Bloomberg Rabu (4/9) Pukul 15.18 WIB, rupiah spot menguat 0,46% ke Rp 14.163 per dolar Amerika Serikat (AS).

Kemarin rupiah ditutup di level Rp 14.228 per dolar AS. Penguatan kurs rupiah spot ini beriringan dengan penguatan mayoritas mata uang Asia. Kurs rupiah di JISDOR malah melemah 0,01% di level US$ 14.218 per dolar AS dibandingkan kemarin US$ 14.217 per dolar AS.

Baca Juga: Rupiah semakin menguat 0,38% di level Rp 14.174 per dolar AS


Sebelumnya, Analis Monex Investindo Ahmad Yudiawan rupiah bisa saja melemah jika ada kondisi terbaru dari perang dagang. Kondisi yang ia maksud ialah ketika perundiangan AS dan China kembali menemukan kebuntukan. 

Hanya saja, Yudi masih optimis perundingan kali ini bisa menunjukkan hasil positif. “Buktinya pemerintah China memutuskan untuk batal melakukan perlawanan terhadap bea impor yang diberlakukan AS,” ujar Yudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Azis Husaini