KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah dibuka menguat pada perdagangan pertama pekan ini. Mengutip Bloomberg pada Selasa (1/3) pukul 09.08 WIB, rupiah di pasar spot bergerak ke level Rp 14.361 per dolar AS. Rupiah pagi ini menguat 0,15% dari penutupan pasar akhir pekan lalu di level Rp 14.382 per dolar AS. Namun belum jelasnya akhir dari perang Rusia dengan Ukraina masih berpotensi membuat nilai tukar rupiah melemah. Ekonom Sucor Sekuritas Ahmad Mikail Zaini mengatakan pelaku pasar sempat mengekspektasikan agresi militer Rusia dan Ukraina akan segera berakhir jika Rusia berhasil menguasai Ibu Kota Ukraina, Kiev.
Rupiah Spot Dibuka Menguat 0,15% ke Level Rp 14.361 Per Dolar AS pada Selasa (1/3)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah dibuka menguat pada perdagangan pertama pekan ini. Mengutip Bloomberg pada Selasa (1/3) pukul 09.08 WIB, rupiah di pasar spot bergerak ke level Rp 14.361 per dolar AS. Rupiah pagi ini menguat 0,15% dari penutupan pasar akhir pekan lalu di level Rp 14.382 per dolar AS. Namun belum jelasnya akhir dari perang Rusia dengan Ukraina masih berpotensi membuat nilai tukar rupiah melemah. Ekonom Sucor Sekuritas Ahmad Mikail Zaini mengatakan pelaku pasar sempat mengekspektasikan agresi militer Rusia dan Ukraina akan segera berakhir jika Rusia berhasil menguasai Ibu Kota Ukraina, Kiev.