KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan yang dialami kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus berlanjut. Mengutip Bloomberg, rupiah melemah 0,29% ke level Rp 16.847 per dolar AS pada Jumat (9/1/2026) pukul 14.10 WIB. Analis Komoditas Doo Financial Futures Lukman Leong mengatakan, peluang rupiah untuk melanjutkan tren koreksi sangat terbuka lebar di tengah keperkasaan dolar AS, apalagi setelah rilis data-data pekerjaan di Negeri Paman Sam yang realisasinya lebih baik dari perkiraan pasar. Di sisi lain, sentimen domestik kurang berpihak ke rupiah. Hal ini seiring pengumuman defisit APBN 2025 yang membengkak jadi 2,92% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) per Desember 2025.
Rupiah Tembus ke Atas Rp 16.800 di Hari Ini, Apa Penyebabnya?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan yang dialami kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus berlanjut. Mengutip Bloomberg, rupiah melemah 0,29% ke level Rp 16.847 per dolar AS pada Jumat (9/1/2026) pukul 14.10 WIB. Analis Komoditas Doo Financial Futures Lukman Leong mengatakan, peluang rupiah untuk melanjutkan tren koreksi sangat terbuka lebar di tengah keperkasaan dolar AS, apalagi setelah rilis data-data pekerjaan di Negeri Paman Sam yang realisasinya lebih baik dari perkiraan pasar. Di sisi lain, sentimen domestik kurang berpihak ke rupiah. Hal ini seiring pengumuman defisit APBN 2025 yang membengkak jadi 2,92% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) per Desember 2025.