KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah pada perdagangan Selasa (15/5) masih melemah karena neraca perdagangan Indonesia defisit dan yield US Treasury kembali naik. Mengutip Bloomberg di pasar spot, rupiah melemah 0,46% menjadi Rp 14.037 per dollar AS. Sementara rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) pada website Bank Indonesia (BI) tercatat melemah 0,31% menjadi Rp 14.020 per dollar AS. Analis Valbury Asia Feature Lukman Leong mengatakan rupiah sore ini masih melemah karena neraca perdagangan Indonesia periode April 2018 tercatat defisit sebesar US$ 1,63 miliar. Sementara, pada bulan sebelumnya neraca perdagangan tercatat surplus US$ 1,09 miliar. Selain itu, rupiah masih melemah karena terpapar isu terorisme.
Rupiah tertekan defisit neraca perdagangan Indonesia dan kenaikan yield US treasury
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah pada perdagangan Selasa (15/5) masih melemah karena neraca perdagangan Indonesia defisit dan yield US Treasury kembali naik. Mengutip Bloomberg di pasar spot, rupiah melemah 0,46% menjadi Rp 14.037 per dollar AS. Sementara rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) pada website Bank Indonesia (BI) tercatat melemah 0,31% menjadi Rp 14.020 per dollar AS. Analis Valbury Asia Feature Lukman Leong mengatakan rupiah sore ini masih melemah karena neraca perdagangan Indonesia periode April 2018 tercatat defisit sebesar US$ 1,63 miliar. Sementara, pada bulan sebelumnya neraca perdagangan tercatat surplus US$ 1,09 miliar. Selain itu, rupiah masih melemah karena terpapar isu terorisme.