JAKARTA. Mata uang garuda berhasil menorehkan penguatan mingguan terbaik dalam dua bulan terakhir, Jumat (20/3). Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.25 WIB, rupiah menguat 0,9% dari posisi 13 Maret lalu menjadi 13.079 per dollar AS. Meski demikian, sepanjang tahun ini, rupiah masih melemah 5,3%. Sementara itu, rupiah di pasar spot pada hari ini melemah 0,3%. Adapun nilai kontrak rupiah non deliverable forwards untuk pengantaran satu bulan ke depan menguat 1,1% sepekan ini menjadi 13.244 per dollar. Penguatan rupiah terjadi setelah Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk mengeluarkan sejumlah kebijakan untuk menstabilkan rupiah. Selain itu, the Federal Reserve juga mengindikasikan mereka tidak terburu-buru untuk menaikkan suku bunga acuannya.
Rupiah toreh penguatan mingguan terbaik dua bulan
JAKARTA. Mata uang garuda berhasil menorehkan penguatan mingguan terbaik dalam dua bulan terakhir, Jumat (20/3). Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 09.25 WIB, rupiah menguat 0,9% dari posisi 13 Maret lalu menjadi 13.079 per dollar AS. Meski demikian, sepanjang tahun ini, rupiah masih melemah 5,3%. Sementara itu, rupiah di pasar spot pada hari ini melemah 0,3%. Adapun nilai kontrak rupiah non deliverable forwards untuk pengantaran satu bulan ke depan menguat 1,1% sepekan ini menjadi 13.244 per dollar. Penguatan rupiah terjadi setelah Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk mengeluarkan sejumlah kebijakan untuk menstabilkan rupiah. Selain itu, the Federal Reserve juga mengindikasikan mereka tidak terburu-buru untuk menaikkan suku bunga acuannya.