KONTAN.CO.ID - Militer Rusia pada hari Jumat (18/10) melakukan uji coba kesiapan tempur sebuah unit yang dilengkapi rudal balistik antarbenua, Yars, yang bertenaga nuklir. Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa uji coba Yars dilakukan di wilayah barat laut Moskow. Rusia telah melakukan sejumlah latihan nuklir sepanjang tahun 2024. Langkah ini dilihat banyak pakar sebagai upaya untuk mencegah kekuatan Barat ikut campur dalam perang di Ukraina. Menariknya, uji coba Yars kali ini dilakukan pada minggu yang sama dengan latihan nuklir tahunan NATO, serta pemaparan rencana kemenangan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.
Rusia Kembali Uji Coba Kesiapan Unit Peluncur Rudal Nuklir
KONTAN.CO.ID - Militer Rusia pada hari Jumat (18/10) melakukan uji coba kesiapan tempur sebuah unit yang dilengkapi rudal balistik antarbenua, Yars, yang bertenaga nuklir. Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa uji coba Yars dilakukan di wilayah barat laut Moskow. Rusia telah melakukan sejumlah latihan nuklir sepanjang tahun 2024. Langkah ini dilihat banyak pakar sebagai upaya untuk mencegah kekuatan Barat ikut campur dalam perang di Ukraina. Menariknya, uji coba Yars kali ini dilakukan pada minggu yang sama dengan latihan nuklir tahunan NATO, serta pemaparan rencana kemenangan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.