KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Pada Rabu (8/5/2024), Rusia mengatakan bahwa pengiriman pasukan NATO ke Ukraina berpotensi sangat berbahaya. Moskow mengamati dengan cermat petisi Ukraina yang menyerukan intervensi semacam itu. Mengutip Reuters, petisi tersebut, yang dimuat di situs presiden Ukraina, mengatakan Ukraina harus meminta Amerika Serikat, Inggris dan negara-negara lain untuk mengirim pasukan guna membantu negara tersebut mengusir invasi Rusia. “Rezim Kyiv sangat tidak dapat diprediksi,” kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov ketika ditanya tentang hal ini dalam pengarahan hariannya.
Rusia Peringatkan Bahaya Besar jika NATO Kirim Pasukan ke Ukraina
KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Pada Rabu (8/5/2024), Rusia mengatakan bahwa pengiriman pasukan NATO ke Ukraina berpotensi sangat berbahaya. Moskow mengamati dengan cermat petisi Ukraina yang menyerukan intervensi semacam itu. Mengutip Reuters, petisi tersebut, yang dimuat di situs presiden Ukraina, mengatakan Ukraina harus meminta Amerika Serikat, Inggris dan negara-negara lain untuk mengirim pasukan guna membantu negara tersebut mengusir invasi Rusia. “Rezim Kyiv sangat tidak dapat diprediksi,” kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov ketika ditanya tentang hal ini dalam pengarahan hariannya.