JAKARTA. Sidang Paripurna DPR soal penentuan Rancangan Undang-Undang / RUU Pertembakauan untuk dijadikan inisiatif DPR berjalan mulus, Kamis (15/12). Peta persetujuan dari para fraksi juga tak berubah sejak diharmonisasi oleh Badan Legislasi. Hanya Fraksi PAN saja yang menolak usulan tersebut. Yandri Susanto, kader PAN dari dapil Banten bilang alasan fraksinya menolak lantaran data-data yang dipakai dasar penyusunan, terutama soal importasi harus dikaji lebih detil. "Dampak tembakau untuk perlindungan masyarakat juga masih harus dilihat lebih dalam," tuturnya dalam interupsi. Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPR dan juga pimpinan sidang Fahri Hamzah bilang hal itu akan dikaji dalam forum Pansus. Menurutnya RUU ini disusun demi kepentingan masyarakat luas. "Justru kita ingin membentengi produk lokal kita demi kepentingan bangsa," jelas Fahri.
RUU pertembakauan resmi jadi inisiatif DPR
JAKARTA. Sidang Paripurna DPR soal penentuan Rancangan Undang-Undang / RUU Pertembakauan untuk dijadikan inisiatif DPR berjalan mulus, Kamis (15/12). Peta persetujuan dari para fraksi juga tak berubah sejak diharmonisasi oleh Badan Legislasi. Hanya Fraksi PAN saja yang menolak usulan tersebut. Yandri Susanto, kader PAN dari dapil Banten bilang alasan fraksinya menolak lantaran data-data yang dipakai dasar penyusunan, terutama soal importasi harus dikaji lebih detil. "Dampak tembakau untuk perlindungan masyarakat juga masih harus dilihat lebih dalam," tuturnya dalam interupsi. Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPR dan juga pimpinan sidang Fahri Hamzah bilang hal itu akan dikaji dalam forum Pansus. Menurutnya RUU ini disusun demi kepentingan masyarakat luas. "Justru kita ingin membentengi produk lokal kita demi kepentingan bangsa," jelas Fahri.