KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja unitlink di masa pandemi Covid-19 memiliki tantangan tersendiri mengingat volatilitas pasar yang tinggi. Oleh karenanya, pengecekan portofolio secara berkala oleh nasabah perlu dilakukan. “Dalam kondisi pasar yang sangat fluktuatif terlebih saat pandemi, penting bagi nasabah untuk rutin dan disiplin mengecek portofolio untuk mengetahui nilai investasi sekaligus mengubah alokasinya,” ujar Edy Tuhirman, CEO Generali Indonesia dikutip dalam keterangan resminya, Jumat (15/10). Menurut Edy, jika nasabah bisa disiplin melakukan pengecekan berkala, unitlink nasabah akan lebih terkendali. Namun, kesibukan nasabah terkadang membuat unitlink kurang mendapatkan perhatian.
Melihat peluang tersebut, Generali pun kini memiliki fitur ROBOARMS. Fitur ini membantu nasabah untuk memilih strategi investasi yang disesuaikan dengan profil nasabah. Baca Juga: Kasus mis-selling produk asuransi masih ada, pengawasan ketat diperlukan Di tengah kondisi pasar saat pandemi, kinerja ROBOARMS masih menunjukkan kinerja positif. Hingga 30 September 2021, 97% kinerja porsi investasi nasabah dengan ROBOARMS bisa di atas IHSG bahkan beberapa di antaranya bisa mencapai 44% di atas IHSG.