KONTAN.CO.ID - Jakarta. Resmi, Jenderal Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI, pada Rabu (22/11/2023). Agus Subiyanto sah sebagai Panglima TNI setelah dilantik Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Jokowi dan Agus Subiyanto telah saling kenal dekat sejak bertugas di Surakarta atau yang terkenal dengan Kota Solo, Jawa Tengah. Merujuk website Sekretariat Kabinet, Jokowi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI, Rabu (22/11/2023) pagi, di Istana Negara, Jakarta. Pelantikan Agus Subiyanto dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 102/TNI Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia yang ditetapkan di Jakarta tanggal 22 November 2023. Usai pembacaan Keppres, kemudian Presiden Jokowi melakukan penanggalan dan penyematan tanda pangkat dan jabatan serta penyerahan tongkat komando Panglima TNI. Acara dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan.
Sah, Jokowi Lantik Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI, Keduanya Dekat Sejak Di Solo
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Resmi, Jenderal Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI, pada Rabu (22/11/2023). Agus Subiyanto sah sebagai Panglima TNI setelah dilantik Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Jokowi dan Agus Subiyanto telah saling kenal dekat sejak bertugas di Surakarta atau yang terkenal dengan Kota Solo, Jawa Tengah. Merujuk website Sekretariat Kabinet, Jokowi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI, Rabu (22/11/2023) pagi, di Istana Negara, Jakarta. Pelantikan Agus Subiyanto dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 102/TNI Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia yang ditetapkan di Jakarta tanggal 22 November 2023. Usai pembacaan Keppres, kemudian Presiden Jokowi melakukan penanggalan dan penyematan tanda pangkat dan jabatan serta penyerahan tongkat komando Panglima TNI. Acara dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan.