Saham ANTM menarik buat jangka pendek



JAKARTA. PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) menetapkan harga rights issue di batas bawah yakni Rp 371 per saham. Menjelang pelaksanaan rights issue, saham ANTM dianggap menarik untuk trading jangka pendek.

Reza Priyambada, Kepala Riset NH Korindo Securities mengatakan, dengan harga ANTM saat ini sebesar Rp 493 per saham, ada diskon yang cukup besar pada saham HMETD. Dalam jangka pendek, harga ANTM berpotensi ke level Rp 550 per saham.

"Harga ANTM akan turun dulu ke level Rp 390 - Rp 380, jadi bisa masuk lagi ke harga itu dan memanfaatkan momentum," ujarnya, Selasa (6/10).


Namun, untuk jangka panjang, saham ANTM belum tentu menarik karena kemungkinan fundamental ANTM masih akan tertekan harga komoditas yang melorot. Reza mengatakan, kinerja ANTM akan sangat bergantung dengan realisasi pembangunan proyek smelter. "Tetapi nampaknya tidak semua pemegang saham akan menyerap seluruh rights issue," ujarnya.

Sampai akhir tahun, Reza menargetkan harga ANTM di level Rp 580 - Rp 600 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto