KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Saham Apple ditutup ke rekor tertinggi pada perdagangan hari Rabu (28/6) dan berada di puncak kapitalisasi pasar US$ 3 triliun. Saham pembuat iPhone tersebut naik 0,6% menjadi US$ 189,25, menempatkan nilai pasar Apple di US$ 2,98 triliun, menurut data Refinitiv. Itu adalah rekor penutupan tertinggi kedua berturut-turut untuk saham Apple. Melansir Reuters, Apple belum mengakhiri sesi perdagangan dengan nilai pasar saham di atas US$ 3 triliun. Ini secara singkat memuncak di atas US$ 3 triliun dalam perdagangan harian pada 3 Januari 2022 sebelum menutup sesi tepat di bawah angka itu.
Saham Apple Mencetak Rekor Tertinggi dengan Nilai Pasar US$ 3 Triliun
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Saham Apple ditutup ke rekor tertinggi pada perdagangan hari Rabu (28/6) dan berada di puncak kapitalisasi pasar US$ 3 triliun. Saham pembuat iPhone tersebut naik 0,6% menjadi US$ 189,25, menempatkan nilai pasar Apple di US$ 2,98 triliun, menurut data Refinitiv. Itu adalah rekor penutupan tertinggi kedua berturut-turut untuk saham Apple. Melansir Reuters, Apple belum mengakhiri sesi perdagangan dengan nilai pasar saham di atas US$ 3 triliun. Ini secara singkat memuncak di atas US$ 3 triliun dalam perdagangan harian pada 3 Januari 2022 sebelum menutup sesi tepat di bawah angka itu.