KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta industri perbankan agar menurunkan suku bunga kredit. Permintaan Jokowi untuk segera menurunkan suku bunga kredit ini disambut negatif oleh pasar. Sejumlah saham sektor perbankan ambles pada penutupan perdagangan pada Kamis (7/11). Lihat saja, saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) melemah hingga 3,85% ke level Rp 4.000 per saham, kemudian ada PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) yang turun 1,66% ke harga Rp 4.140 per saham, dan PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) turun 1,55% ke harga Rp 995 per saham. Selain itu, saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) pun terkoreksi 0,16% ke harga Rp 31.425 per saham, dan PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN) juga menyusut 0,75% ke level Rp 1315 per saham. Harga sahm PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) turun 0,81% ke Rp 1.845 per saham.
Tapi, harga saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik 1,33% ke Rp 7.600 per saham. Harga saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) pun naik 0,36% ke Rp 7.000 per saham. Baca Juga: Saldo uang elektronik bank menyusut Rp 200 miliar dalam sebulan, ada apa? Menurunnya harga saham perbankan ini membuat indeks sektor keuangan terkoreksi 0,96%. Analis MNC Sekuritas Catherina Vincentia menilai, saham emiten perbankan turun lantaran Jokowi secara tiba-tiba meminta sektor perbankan untuk mempercepat penurunan suku bunga kredit. Dia menambahkan, ini tentunya akan mempengaruhi psikologis investor sehingga merespons negatif terlebih dahulu atas wacana penurunan suku bunga kredit. "Dampak terbesar dari intervensi pemerintah tentunya berpotensi menurunkan tingkat profitabilitas net interest margin (NIM) perbankan ke depan," kata Catherina, Kamis (7/11).