KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham perbankan kelas kakap menjadi pemberat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini. Selasa (10/1), IHSG terjun 0,98% ke 6.622,5. Indeks sektor keuangan merosot 1,75% dalam sehari. Penurunan sektor ini memimpin pelemahan tujuh indeks sektoral lainnya. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, empat saham bank dengan kapitalisasi pasar terbesar menjadi
laggard pada perdagangan hari ini.
Baca Juga: IHSG Berpeluang Untuk Teknikal Rebound Pada Rabu (11/1) Berikut 10 laggard IHSG hari ini:
- BMRI dengan penurunan harga saham -4,6%
- BBRI -3,5%
- BBCA -3,3%
- BBNI -3,1%
- INDF -4%
- KLBF -2,4%
- TCPI -6,8%
- MAPI -5,5%
- BBTN -6,4%
- ASII -0,5%
Baca Juga: IHSG Anjlok ke 6.622 Hari Ini (10/1), BBCA, BBRI, BMRI Paling Banyak Net Sell Asing Empat saham bank dengan kapitalisasi pasar terbesar pun mencatat
net sell atau jual bersih asing.
Net sell BBCA hari ini mencapai Rp 225,34 miliar disusul BBRI dengan
net sell Rp 209,01 miliar.
Net sell di saham BMRI Rp 188,13 miliar. Sedangkan
net sell saham BBNI mencapai Rp 45,9 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati