Saham BBLD dan BSWD kembali disuspensi



JAKARTA. Saham PT Buana Finance Tbk (BBLD) dan PT Bank of India Indonesia Tbk (BSWD) bolak balik masuk kerangkeng. Setelah kemarin suspensi dibuka, hari ini, perdagangan kedua saham itu kembali dibekukan.

Irvan Susandy, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI mengatakan, pihaknya menyetop kembali perdagangan saham BBLD lantaran penurunan harga yang signifikan hingga 69,8%.

Penurunan harga terjadi dalam kurun waktu 17 Desember 2014 hingga 13 Januari 2015. Harga saham BBLD anjlok dari Rp 2.500 per saham ke posisi Rp 755 per saham.


Sedangkan, suspensi BSWD kembali dilakukan akibat peningkatan harga kumulatif yang signifikan. Dalam kurun waktu 16 Desember 2014 hingga 13 Januari 2015, harga saham Bank of India Indonesia melonjak hingga 155,22% dari Rp 1.005 per saham menjadi Rp 2.565 per saham.

"Penghentian sementara perdagangan dilakukan di pasar reguler dan pasar tunai mulai sesi I 14 Januari 2015," ujar Irvan dalam pernyataan resmi.

Ia mengimbau kepada para pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan manajemen BBLD dan BSWD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie