Saham Big Banks Kompak Memerah, IHSG Anjlok

Saham Big Banks Kompak Memerah, IHSG Anjlok


KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham bank besar yang masuk dalam KBMI 4 kompak memerah pada perdagangan sesi I, Selasa (18/3). Ini pun berdampak pada Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang anjlok hingga 5% dan memicu terjadinya trading halt.

Di antara bank , PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menjadi yang mengalami penurunan paling dalam. Bank berlogo pita emas ini turun hingga 6,62% dari harga penutupan hari sebelumnya menjadi Rp 4.370 per saham.

Adapun, harga tersebut merupakan yang terendah bagi BMRI sepanjang tahun 2025 berjalan. Di mana, jika menilik secara year to date, saham Bank Mandiri telah merosot hingga 23,33%.


Baca Juga: IHSG Terjun 6,12% pada Perdagangan Sesi I Selasa (18/3), Ini Sentimen Penyebabnya

Selanjutnya, ada PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) yang tak mau kalah merosot pada perdagangan ini. Bank yang akrab dengan wong cilik ini juga ikut anjlok hingga 6,27% dari harga perdagangan hari sebelumnya menjadi Rp 3.590 per saham.

Bedanya, penurunan BBRI ini belum menyentuh harga terendahnya sepanjang tahun 2025. Sebab, BBRI pernah menyentuh harga terendah di level Rp 3.360 per saham pada tanggal 28 Februari 2025.

PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) pun ikut memerah di periode perdagangan yang sama. BBNI terpantau merosot hingga 5,54% dari harga kemarin menjadi Rp 4.090 per saham.

Baca Juga: IHSG Anjlok Lebih dari 6% di Sesi Pertama Selasa (18/3), Top Losers: BRPT, ARTO,MBMA

Di antara bank KBMI 4 lainnya, BBNI terpantau yang paling tidak banyak terkoreksi sepanjang 2025. Pasalnya, bank berlogo 46 ini hanya turun sekitar 5,98% jika melihat secara year to date.

Terakhir, ada PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) yang ikut meramaikan anjloknya saham bank di perdagangan ini. Hanya saja, penurunan BBCA ini menjadi yang paling sedikit dibandingkan dengan bank KBMI 4 lainnya yaitu 4,65% menjadi Rp 8.200 per saham.

Hanya saja, jika melihat sejak awal tahun, BBCA sudah anjlok hingga 15,25% atau terbesar kedua setelah BMRI. Bahkan, harga Rp 8.200 menjadi yang terendah bagi BBCA sepanjang tahun 2025 berjalan in.

Selanjutnya: Austindo Nusantara Jaya (ANJT) Akan Diakusisi Ciliandra Fangiono

Menarik Dibaca: Mudik dan Liburan, tiket.com Gelar Promo Tiket Hari Raya (THR)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo