KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cilacap Samudera Fishing Industry Tbk (ASHA) resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia pada Jumat (27/5). Pada perdagangan perdana, saham ASHA terpantau melesat 35% ke harga Rp 135. Dalam penawaran umum perdana, harga yang ditawarkan adalah Rp 100 dengan jumlah saham yang ditawarkan sebanyak 1,25 miliar saham merepresentasikan 25% kepemilikan publik. Seluruh saham yang ditawarkan merupakan saham baru yang berasal dari portepel. Dari total penjualan, ASHA meraih dana initial public offering (IPO) Rp 125 miliar.
Saham Cilacap Samudera (ASHA) Melonjak 35% pada Perdagangan Perdana
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cilacap Samudera Fishing Industry Tbk (ASHA) resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia pada Jumat (27/5). Pada perdagangan perdana, saham ASHA terpantau melesat 35% ke harga Rp 135. Dalam penawaran umum perdana, harga yang ditawarkan adalah Rp 100 dengan jumlah saham yang ditawarkan sebanyak 1,25 miliar saham merepresentasikan 25% kepemilikan publik. Seluruh saham yang ditawarkan merupakan saham baru yang berasal dari portepel. Dari total penjualan, ASHA meraih dana initial public offering (IPO) Rp 125 miliar.