KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Barisan saham di papan akselerasi masih bisa mendaki saat pasar sedang berfluktuasi. Ketika Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik menguat di awal bulan Juni, saham di papan akselerasi mampu mengikuti. Pada perdagangan Selasa (4/6), indeks saham yang dihuni oleh emiten dengan skala aset kecil-menengah ini menguat 1,14%. Sementara pada pekan lalu, saat IHSG terjun 3,48% dan hampir seluruh indeks ambles, papan akselerasi masih bisa melaju 0,33%. Indeks saham papan akselerasi mengakumulasi penguatan 33,03% secara year to date, paling tinggi ketimbang indeks saham lainnya. Pengamat Pasar Modal & Founder WH-Project William Hartanto mengamati pergerakan saham-saham di papan akselerasi tidak otomatis berlawanan ataupun searah dengan IHSG.
Saham di Papan Akselerasi Masih Mendaki, Cermati Rekomendasi Berikut Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Barisan saham di papan akselerasi masih bisa mendaki saat pasar sedang berfluktuasi. Ketika Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik menguat di awal bulan Juni, saham di papan akselerasi mampu mengikuti. Pada perdagangan Selasa (4/6), indeks saham yang dihuni oleh emiten dengan skala aset kecil-menengah ini menguat 1,14%. Sementara pada pekan lalu, saat IHSG terjun 3,48% dan hampir seluruh indeks ambles, papan akselerasi masih bisa melaju 0,33%. Indeks saham papan akselerasi mengakumulasi penguatan 33,03% secara year to date, paling tinggi ketimbang indeks saham lainnya. Pengamat Pasar Modal & Founder WH-Project William Hartanto mengamati pergerakan saham-saham di papan akselerasi tidak otomatis berlawanan ataupun searah dengan IHSG.