KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih dalam tekanan. Pada perdagangan, Selasa (10/5) IHSG melemah 1,30% ke posisi 6,819,79. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), nilai kapitalisasi pasar (market cap) di bursa saham ikut turun dari Rp 9.199 triliun menjadi Rp 9.096 triliun. Kapitalisasi pasar PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) semakin menciut dan berhasil disalip oleh PT Astra International Tbk (ASII). Hingga perdagangan Selasa (10/5), kapitalisasi pasar GOTO mencapai Rp 282 triliun.
Baca Juga: Saham Gojek Tokopedia (GOTO) dan Bukalapak (BUKA) Kompak Kena ARB Nilai kapitalisasi pasar GOTO telah rontok hingga Rp 118 triliun sejak listing perdana pada 11 April 2022 lalu. Pada awal melantai di BEI, kapitalisasi pasar GOTO mencapai Rp 400,31 triliun. Saat pertama kali melantai GOTO menduduki posisi keempat sebagai emiten dengan kapitalisasi pasar terbesar di BEI, tepat berada di bawah PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM). Adapun pada akhir perdagangan hari ini, saham GOTO anjlok hingga menyentuh batas auto rejection bawah (ARB). GOTO turun 6,30% ke level Rp 238 per saham. Baca Juga: IHSG Turun 1,30% ke 6.819 pada Selasa (10/5), UNVR, ICBP, KLBF Top Gainers LQ45