KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menaikkan tarif cukai hasil tembakau untuk tahun 2021 dengan besaran rata-rata 12,5%. Tarif sigaret kretek mesin (SKM) dan sigaret putih mesin (SPM) naik dobel digit, sementara sigaret kretek tangan (SKT) tidak naik sama sekali. Secara rinci, tarif cukai SKM golongan I lebih tinggi 16,9%, SKM IIA +13,8%, dan SKM IIB +15,4%. Kemudian, SPM golongan I naik 18,4%, SPM IIA +16,5%, dan SPM IIB +18,1%. Setelah pengumuman yang berlangsung pada Kamis (10/12) pukul 11.00 WIB, saham-saham rokok ikut rontok. Pada hari ini, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) merosot 6,99% ke level Rp 44.275 per saham, PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) -6,96% ke posisi Rp 1.670, PT Bentoel International Investama Tbk (RMBA) -1,07% menjadi Rp 370, dan PT Wismilak Inti Makmur Tbk (WIIM) ditutup stagnan pada Rp 595 dengan kisaran perdagangan Rp 560-Rp 660 per saham.
Saham HMSP & GGRM tertekan kenaikan tarif cukai rokok, ini rekomendasi analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menaikkan tarif cukai hasil tembakau untuk tahun 2021 dengan besaran rata-rata 12,5%. Tarif sigaret kretek mesin (SKM) dan sigaret putih mesin (SPM) naik dobel digit, sementara sigaret kretek tangan (SKT) tidak naik sama sekali. Secara rinci, tarif cukai SKM golongan I lebih tinggi 16,9%, SKM IIA +13,8%, dan SKM IIB +15,4%. Kemudian, SPM golongan I naik 18,4%, SPM IIA +16,5%, dan SPM IIB +18,1%. Setelah pengumuman yang berlangsung pada Kamis (10/12) pukul 11.00 WIB, saham-saham rokok ikut rontok. Pada hari ini, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) merosot 6,99% ke level Rp 44.275 per saham, PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) -6,96% ke posisi Rp 1.670, PT Bentoel International Investama Tbk (RMBA) -1,07% menjadi Rp 370, dan PT Wismilak Inti Makmur Tbk (WIIM) ditutup stagnan pada Rp 595 dengan kisaran perdagangan Rp 560-Rp 660 per saham.