KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sektor perbankan masih sangat menarik bagi investor asing. Pasalnya, di tengah sentimen aksi jual asing yang tengah melanda bursa lokal, justru saham-saham perbankan mendominasi lima saham yang paling banyak dibeli asing. Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) menjadi saham yang paling banyak dibeli asing. Sejak awal tahun atau year to date (ytd), aksi beli bersih (net buy) asing mencapai Rp 3,23 triliun. Saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) membuntuti di belakangnya. Net buy asing atas saham ini mencapai Rp 3,02 triliun.
Saham perbankan masih menggoda asing
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sektor perbankan masih sangat menarik bagi investor asing. Pasalnya, di tengah sentimen aksi jual asing yang tengah melanda bursa lokal, justru saham-saham perbankan mendominasi lima saham yang paling banyak dibeli asing. Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) menjadi saham yang paling banyak dibeli asing. Sejak awal tahun atau year to date (ytd), aksi beli bersih (net buy) asing mencapai Rp 3,23 triliun. Saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) membuntuti di belakangnya. Net buy asing atas saham ini mencapai Rp 3,02 triliun.