NEW YORK. Sejumlah saham milik perusahaan China anjlok di perdagangan bursa New York setelah Departemen Kehakiman Amerika Serikat (AS) menyatakan akan menyelidiki dugaan penipuan. Youku, yang merupakan situs mirip Youtube menjadi salah satu saham yang mengalami penurunan dalam yaitu hingga 18%. Sedangkan saham situs pencari China, Baidu, jatuh 9% lalu pesaingnya Sohu rugi 5,3% dan perusahaan pengiriman pesan, Sina, minus hingga 9,5%. Pengumuman penyelidikan terhadap sejumlah perusahaan China yang listing di bursa AS ini disampaikan Robert Khuzamim, direktur penindakan Komisi Sekuritas dan Saham, Departemen Kehakiman AS. Dugaan penipuan mengemuka setelah ditemukan kejanggalan dalam audit laporan keuangan.
Saham perusahaan China di New York minus akibat isu penyelidikan
NEW YORK. Sejumlah saham milik perusahaan China anjlok di perdagangan bursa New York setelah Departemen Kehakiman Amerika Serikat (AS) menyatakan akan menyelidiki dugaan penipuan. Youku, yang merupakan situs mirip Youtube menjadi salah satu saham yang mengalami penurunan dalam yaitu hingga 18%. Sedangkan saham situs pencari China, Baidu, jatuh 9% lalu pesaingnya Sohu rugi 5,3% dan perusahaan pengiriman pesan, Sina, minus hingga 9,5%. Pengumuman penyelidikan terhadap sejumlah perusahaan China yang listing di bursa AS ini disampaikan Robert Khuzamim, direktur penindakan Komisi Sekuritas dan Saham, Departemen Kehakiman AS. Dugaan penipuan mengemuka setelah ditemukan kejanggalan dalam audit laporan keuangan.