KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Planet Properindo Jaya Tbk (PLAN) tengah dalam tren penurunan. Sejak awal bulan hingga perdagangan Jumat (12/3) PLAN hanya menguat dua kali, yaitu pada Selasa (2/3) naik 6,25% dan Jumat (12/3) naik 2,13% ke level Rp 48. Adapun sejak Senin (8/3) hingga Rabu (10/3), harga saham PLAN berturut-turun merosot 9,52%, 8,77% dan 9,62%. Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji menjelaskan PLAN memang masih dalam kategori downtrend terutama karena faktor Covid-19 dan penurunan kinerja fundamental. Sejak Maret 2020 hingga saat ini pemerintah masih terus menerapkan kebijakan pembatasan sosial. "Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro telah diperpanjang, maka proses pemulihan di sektor perhotelan masih melambat," ujar Nafan, Minggu (14/3).
Saham Planet Properindo Jaya (PLAN) masih dalam tren turun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Planet Properindo Jaya Tbk (PLAN) tengah dalam tren penurunan. Sejak awal bulan hingga perdagangan Jumat (12/3) PLAN hanya menguat dua kali, yaitu pada Selasa (2/3) naik 6,25% dan Jumat (12/3) naik 2,13% ke level Rp 48. Adapun sejak Senin (8/3) hingga Rabu (10/3), harga saham PLAN berturut-turun merosot 9,52%, 8,77% dan 9,62%. Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji menjelaskan PLAN memang masih dalam kategori downtrend terutama karena faktor Covid-19 dan penurunan kinerja fundamental. Sejak Maret 2020 hingga saat ini pemerintah masih terus menerapkan kebijakan pembatasan sosial. "Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro telah diperpanjang, maka proses pemulihan di sektor perhotelan masih melambat," ujar Nafan, Minggu (14/3).